Pakpak Bharat – Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Sinderung, Desa Aornakan I, Kecamatan Pergenteng-genteng Singkut, Kabupaten Pakpak Bharat, siap menyelenggarakan pemilihan kepala daerah (Pilkada). Ketua PPS, Dahlan Bancin, mengungkapkan bahwa seluruh persiapan telah dilakukan untuk memastikan kelancaran proses pemungutan suara.
Dahlan menjelaskan, pemilih di Desa Aornakan I telah didata secara menyeluruh, dan diharapkan suara mereka dapat tersalurkan dengan baik dalam Pilkada.
“Kami berkomitmen untuk menjalankan tugas ini dengan sebaik-baiknya demi demokrasi yang adil dan transparan,” ujarnya pada Sabtu, (28/09/24).
Dahlan juga menambahkan bahwa warga yang belum terdaftar diharapkan segera melapor kepada PPS. Ia mengimbau semua pihak yang terlibat untuk ikut serta dalam menyukseskan pesta demokrasi ini.
“Kerjasama semua lapisan baik dari pemerintah maupun masyarakat sangat penting untuk penyelenggaraan Pilkada 2024,” tegasnya.
PPS Aornakan I optimis partisipasi masyarakat dalam Pilkada kali ini akan meningkat, sehingga suara warga dapat terwakili secara optimal. Dengan persiapan yang matang, mereka siap menghadapi tantangan yang ada.
Pilkada serentak di seluruh Indonesia dijadwalkan berlangsung pada 27 November 2024. Seluruh warga diharapkan untuk menggunakan hak suara mereka, dengan harapan kepala daerah yang terpilih dapat membawa perubahan positif bagi daerah selama lima tahun ke depan. (Bustami)