Bogor – Pers Indonesia memiliki tugas besar untuk menyukseskan agenda-agenda penting kenegaraan. Oleh karena itu, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo mengajak seluruh pekerja media nasional untuk memanfaatkan sebaik-baiknya kesempatan berharga sebagai tuan rumah dalam penyelenggaraan Presidensi G20 Indonesia tahun ini.
“Pemerintah memprioritaskan tiga isu prioritas dalam Presidensi Group of Twenty (G20) Indonesia 2022, yakni kesehatan yang inklusif, transformasi digital, dan transisi energi. Untuk itu, saya mengajak rekan-rekan pers mengabarkan kabar baik dan kabar kebaikan tentang kesempatan yang kita miliki dalam presidensi Indonesia di G20 di tahun 2022 ini,” ungkapnya dalam Acara Puncak Peringatan Hari Pers Nasional 2022 melalui konferensi video dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Rabu (09/02/2022).
Selaras dengan agenda Presidensi G20 Indonesia, Pemerintah, saat ini terus bekerja keras untuk melakukan transformasi struktural menghadapi era yang penuh kompetisi. Presiden mengatakan, komitmen Indonesia dalam melakukan transformasi energi dan digital akan diangkat dalam Presidensi G20 tahun ini.
“Ini sejalan dengan komitmen pemerintah untuk menggerakkan ekonomi hijau yang akan berkontribusi pada persoalan penyelesaian lingkungan di tingkat global,” kata Presiden.
Menurut Kepala Negara, Indonesia berupaya untuk beralih dari energi fosil menjadi energi baru dan terbarukan dengan sumber daya panas bumi (geothermal), angin, solar panel, biofuel, arus bawah laut dan energi hidro.
“Ini juga sejalan dengan komitmen pemerintah untuk menggerakkan ekonomi hijau yang akan berkontribusi pada penyelesaian persoalan lingkungan di tingkat global,” paparnya.
Pemerintah, telah membuktikan bahwa dengan hilirisasi, maka akan tercipta lapangan kerja baru yang makin banyak nilai tambahnya dan akan berdampak pada industri-industri nasional.
“Penguatan nilainya juga kita lakukan dalam transformasi ekonomi digital dan transformasi energi. Ekonomi digital memiliki potensi yang luar biasa untuk dikembangkan,” tutur Presiden.
Berkaitan dengan transformasi digital, Kepala Negara menjelaskan upaya Pemerintah untuk memperkuat nilai tambah 8,4 juta usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang didorong untuk naik kelas dan bergabung dalam platform digital.
“Saat ini ada 8,4 juta UMKM telah kita dorong naik kelas masuk ke platform digital dan jumlahnya akan terus bertambah, sehingga diharapkan dapat menciptakan lapangan kerja baru,” paparnya.
Pemerintah menyadari bahwa kerja besar transformasi bangsa ini masih banyak kekurangan dan keterbatasan. Oleh karena itu, pemerintah selalu terbuka menerima masukan masukan dari insan pers
“Agar langkah-langkah besar ini betul-betul bisa eksekusi dan dijalankan di lapangan sehingga membawa perubahan dan memberikan kontribusi besar bagi kemajuan Indonesia sebagai salah satu negara demokrasi terbesar dunia,” ungkap Presiden Joko Widodo.
Presiden menyatakan Indonesia telah beberapa kali menjadi tuan rumah acara berskala internasional. Menurutnya, solidaritas menjadi modal penting bagi Indonesia dalam menghadapi pandemi untuk menunjukkan ketangguhan, kekuatan, kekompakan, persatuan, dan gotong-royong.
“Ini sebuah kehormatan dan kepercayaan yang sangat berharga dan kesempatan yang sangat baik untuk menunjukkan kemajuan-kemajuan di tahun 2022 saat mata dunia tertuju pada Indonesia,” ujarnya.
Dalam acara yang ditayangkan secara langsung melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden dan Kemkominfo TV, Kepala Negara menyatakan Pers Indonesia merupakan lokomotif kemajuan bangsa, menjadi inspirasi lompatan-lompatan kemajuan, dan simpul perubahan di semua sektor kehidupan.
“Pers juga menjadikan masyarakat, bangsa dan negara percaya diri untuk mewujudkan Indonesia maju,” tandasnya.
Kepala Negara menjelaskan, kebebasan pers adalah pilar penting kemajuan Indonesia. Kebebasan pers dan perlindungan terhadap profesi wartawan dijamin dalam undang-undang. Kritik, masukan dan dukungan dari insan pers sangat penting.
“Mengingatkan jika ada yang kurang dan perlu diperbaiki, mendorong yang masih lamban, dan juga mengapresiasi yang sudah berjalan baik agar seluruh jajaran pemerintah bekerja dalam frekuensi yang sama, visi yang sama untuk negara kita, untuk Indonesia maju. Selamat Hari Pers Nasional,” ucapnya.
Terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah G20 telah menorehkan sejarah baru. Sejak G20 dibentuk tahun 1999, Indonesia pertama kalinya ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggaraan forum kerja sama multilateral itu. Melalui tema utama “Recover Together, Recover Stronger”, Indonesia mengajak seluruh negara dunia untuk bahu-membahu pulih bersama, serta tumbuh lebih kuat dan berkelanjutan.
Saat menghadiri acara Puncak Hari Pers Nasional 2022 secara virtual, Presiden Joko Widodo didampingi Menkominfo, Johnny G. Plate; dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
Hadir secara langsung dalam acara puncak HPN 2022 di Pelataran Masjid Al-Alam, Kendari, Sulawesi Tenggara antara lain Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali; Kadiv Humas Polri, Dedi Prasetyo; Ketua Dewan Pers, Muhammad Nuh; Ketua PWI Pusat, Atal S. Depari; Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi; serta tokoh-tokoh pers nasional.
Sementara itu, hadir secara virtual yakni Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo; Ketua DPR RI, Puan Maharani; Wakil Ketua DPD RI, Sultan B Najamudin; Menteri Komunikasi dan Multimedia Malaysia, Datuk Seri Panglima Anwar Haji Musa; para Menteri Kabinet Indonesia.(*/ma)