Medan – Perkumpulan Wartawan Online Independen Nusantara [PWOIN] bersama pemuda LIRA menggelar bakti sosial. Kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka meringankan beban masyarakat karena Covid-19 dan PPKM Daruarat di Medan. Ada 200 sembako dalam bentuk beras yang akan dibagikan kepada masyarakat dan Wartawan,Senin (12 Juli 2021).
Acara bakti sosial Kerjasama PWOIN dan pemuda LIRA dimasa pendemic, untuk membantu masyarakat dan juga wartawan yang terdampak dalam semua lapisan masyarakat.
Ketua Pemuda LIRA Kota Medan Bor Bor Dalimunte M.Si Kepada awak media mengatakan “Pemuda Lira hadir di tengah tengah masyarakat ingin meringankan beban masyarakat di masa Pandemi terutama masyarakat kelas menengah dan bawah pendapatannya semakin berkurang apa lagi di pemberlakuan PPKM Darurat sehingga kami tergugah dengan membagikan sembako kepada masyarakat semoga dengan berbagi tali asih ini bermanfaat dan kita berdoa semoga pandemi cepat berlalu dan kita dukung pemerintah bergandengan tangan.” ujarnya
Ketua harian PWOIN menambahkan, “PWOIN sebagai wadah Wartawan yang Memberikan Edukasi, Literasi Masyarakat Dalam hal ini peduli terhadap masyarakat yang kena imbas PPKM Darurat Terutama Wartawan Sumut, “PWOIN Berharap Kepada Wartawan Sumut Yang Bernaung di Perkumpulan PWOIN Menjadi Tauladan yang baik , kita dukung dalam segala program pemerintah, kita siap di vaksin, anti narkotika, dan tetap mendukung PPKM”. Tegasnya
Bakti sosial merupakn momen untuk dapat berbagi sesama dan meringankan beban masyarakat menjadi berkah, untuk pemuda LIRA dan PWOIN penerima manfaat.[ MY.Tanjung]